Tampilan awal pada laman http://sispena.bansm.or.id/login |
Sehubungan
dengan hal tersebut, diinformasikan bahwa visitasi semua jenjang akan
dilaksanakan tgl. 24 Juli 2017 dan kepada S/M yang akan di akreditasi agar
segera mengirimkan ke BAP S/M Provinsi Jambi melalui UPA S/M Kabupaten Tebo,
sebagai berikut :
1.
Asli
pernyataan siap untuk diakreditasi yang sudah ditandatangani di atas matrai
oleh Kepala S/M.
2.
Foto
copy 6 (enam) prasyarat akreditasi yang diupload di Sispena.
3.
Hard
copy dan soft copy EDS (Evaluasi Diri Sekolah) dari aplikasi offline yang telah
kami kirim ke UPA via email.khusus untuk soft copy boleh di kirim via email
ataupun memakai flashdisc.
4.
Foto
Sarpras dan Kegiatan Sekolah sebanyak 5 (lima) lembar sesuai dengan yang diupload
di Sispena.
Semua
persyaratan di atas dijilid dengan rapi dan kirim ke BAP-S/M boleh langsung di
antar S/M sendiri atau melalui ketua UPA-S/M masing-masing paling lambat tanggal 2 juni 2017 untuk dilakukan Audit dokumen
sebelum Visitasi di mohon kepada ketua UPA - S/M untuk meneruskan informasi ini
kepada s/m yang akan di akreditasi baik melalui dana APBN maupun APBD demikian
mengingat pentingnya informasi ini mohon kerjasamanya untuk meneruskannya ke
S/M sasaran dan dibantu rekan2 anggota UPA-S/M lainnya.
Demikian
informasi terkait akreditasi sekolah/madrasah kabupaten Tebo tahun 2017. Atas
perhatian dan kerjasamanya diucapkan terimakasih.