Muara
Tebo, Disdikbud - Kegiatan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Tebo dalam
pengembangan materi ajar pada muatan lokal Pendidikan Lingkungan Hidup (PLH) berbasis
isu-isu lokal dilaksanakan di Aula Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten
Tebo yang diikuti oleh 25 orang perserta yang hadir dari pengawas SD/Mi dan
SMP/MTS. Kamis (25/02/2021)
Pelatihan
kali ini berfokus pada pengayaan materi bahan ajar PLH SD dan SMP, dengan
beberapa narasumber, yakni Dr. Forst. Bambang Irawan, S,P, M. Sc. Hendra
Budiono, S.Pd, M.Pd dan Drs. Jaka Suyana, M.Si. Sengaja melibatkan Dosen atau
Praktisi lingkungan yang bertujuan memperkaya konten lokal yang harus diangkat
kepada siswa di Kabupaten Tebo Ujarnya Sindi, S.H, M.H. Kepala Dinas Pendidikan
dan Kebudayaan Kabupaten Tebo.
“Kegiatan
ini diharapkan, pengawas nantinya bisa mengarahkan sekolah terkait bagaimana
memperkaya konten lokal yang khas di Kabupaten Tebo, karena saat ini mulok PLH
masih banyak masukan dari dosen, praktisi pendidikan, praktisi lingkungan
hidup, dan mitra lainnya, agar silabus-silabus bahan ajar PLH semakin matang”, ujar
Kasi Kurikulum dan Perserta Didik Irwan Okta Dwi Kurnia, S.E.
Referensi artikel : https://teropongbarat.com/