MGMP Mata Pelajaran Bahasa Inggris Gugus 1 Gelar Kegiatan di SMPN 30 Kabupaten Tebo
Peserta MGMP Mapel Bahasa Inggris gugus 1 |
Muara Tebo, Disdikbud Tebo - Semangat Guru Mata pelajaran Bahasa Inggris Kabupaten Tebo patut diacungi jempol. Tetap mematuhi protokol kesehatan yang ada, Bertempat di SMPN 30 Kabupaten Tebo. Hari Kamis 23 Juli 2021.
MGMP atau Musyawarah Guru Mata Pelajaran Mata pelajaran bahasa Inggris mengadakan pertemuan. Pertemuan ini merupakan tindak lanjut dari kegiatan sebelumnya yang telah di adakan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Tebo. Kegiatan penyegaran yang diadakan Bidang Pembinaan Pendidikan Dasar Kabupaten Tebo.
Kegiatan MGMP Guru Mata pelajaran bahasa Inggris ini diadakan oleh MGMP Gugus 1 yang diketuai oleh Sukarmin, S.Pd yang merupakan Guru di SMPN 39 Kabupaten Tebo. MGMP Guru Mapel Bahasa Inggris Gugur 1 meliputi wilayah kecamatan Rimbo Bujang, Rimbo Ulu dan Rimbo Ilir.
Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua MGMP Mapel Bahasa Inggris Tingkat Kabupaten yaitu bapak Suradi, S.Pd, Ing. Harapannya ke depan peserta yang mengikuti kegiatan pertama ini terus aktif dan meningkatkan kompetensinya salah satunya melalui MGMP. Serta kita rencanakan pertemuan serupa akan diadakan satu kali setiap bulan.
Kegiatan tersebut membahas tentang rencana jangka menengah dan jangka panjang, dan perencanaan anggaran biaya kegiatan untuk pelaksanaan yang bersumber mandiri dari anggota MGMP guru bahasa Inggri Gugus 1.
Wasit Wicasono, S.Pd Selaku Kepala Sekolah SMPN 30 Kabupaten Tebo menyambut baik kegiatan-kegiatan seperti MGMP dan Menyampaikan, semoga kegiatan yang bertempat di Gedung Laboratorium IPA SMPN 30 Kabupaten Tebo dapat terus berjalan demi pendidikan di Kabupaten Tebo yang semakin baik dengan Guru yang terus mengembangkan diri melalui MGMP.
Kegiatan MGMP Mapel Bahasa Inggris Gugus 1 berlangsung baik dan lancar dan di akhiri dengan foto bersama dengan tetap mematuhi Prokes.