Dinas Dikbudpora Kab. Tebo
Selamat datang di situs resmi Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Tebo Provinsi Jambi

Muara Tebo, Disdikbud – Selasa, 7 Desember 2021 telah dilaksanakan kegiatan kegiatan parenting PAUD yang di selenggarakan oleh pemerintah desa Teluk Rendah Ulu kecamatan Tebo Ilir yang dihadiri oleh orang tua dan guru-guru PAUD di lingkungan kecamatan Tebo Ilir.

 

Kegiatan parenting pada KB Permata Hati dan KB Tri Sakti ini dibuka oleh Kepala Desa Teluk Rendah Ulu dan dihadiri Korwilcam Tebo Ilir. Selaku narasumber yakni Kasi Kelembagaan dan Sarpras Bidang Pembinaan PAUD dan PNF Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Tebo, Yunisri, S.Pd.


“Kami mengucapkan terima kasih kepada Kepala Desa yang telah menganggarkan dana desa untuk pembangunan sarana dan prasarana PAUD, insentif guru PAUD dan kegiatan parenting, mudah-mudahan ini memberikan dampak positif dalam mewujudkan PAUD yang berkualitas di desanya.” pungkas Yunisri (Adm)


Diberdayakan oleh Blogger.