Dinas Dikbudpora Kab. Tebo
Selamat datang di situs resmi Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Tebo Provinsi Jambi

Muara Tebo, Disdikbud - Kami bagikan bagi anda informasi seputar perayaaan dan semua Harapan-harapan dalam dunia pendidikan yang semuanya itu menjadi bagian dari informasi terkait perayaan HUT RI Ke-76 dari satuan pendidikan yang ada di Kabupaten Tebo.

Pastinya dalam perayaan dan peringatan kemerdekaan Republik Indonesia setiap tanggal 17 Agustus. satuan pendidikan Formal menyambut nya dengan suka cita. walaupun untuk tahun 2021 dan tahun sebelumnya Negeri kita yang cintai sedih terdampak dari Pandemi Covid 19.

Foto-foto Kegiatan Perayaan HUT RI pada satuan Pendidikan dari 3 Kecamatan di Kab. Tebo

Melalui Web ini KADIS DIKBUD Tebo Sindi, S.H, M.H menyampaikan terima kasih atas informasi yang diberikan oleh pendidik di kabupaten Tebo baik di media sosial pribadi, Instansi dan melalui Situs Dikbud Tebo tentang semangat dan antusiasme pendidik dan satuan pendidik dalam hal perayaan HUT RI KE-76 Tahun 2021 ini. 

Selain itu, saya juga berharap tanamkan selalu semangat sehingga semua kendala dan halangan dalam memberikan pembelajaran dapat di atasi sehubungan dengan pandemi covid 19 yang masih melanda dan Peserta didik mendapatkan pembelajaran yang Tuntas. Sebagai sebuah pesan untuk pendidik dan satuan pendidikan di Kabupaten Tebo.

Sebagai pamungkas dari beberapa perayaan HUT RI di Satuan Pendidikan yang ada di Kabupaten Tebo tahun 2021 ini. Ada harapan-harapan dari satuan pendidikan dari 3 kecamatan berbeda yaitu dari Rimbo Bujang, VII Koto dan Muara Tabir

Harapan pertama ini dari Kecamatan Rimbo Bujang yang datang dari Suyadi, S.Pd merupakan Ketua MKKS SMPN di Kabupaten Tebo dan selaku Kepala SMPN 18 Kabupaten Tebo. Suyadi, S.Pd menyampaikan bahwa pendidikan adalah investasi jangka panjang. Jadi harapan kami sebagai pelaku pendidikan, semoga pandemi Covid 19 berlalu dan pergi. Sehingga, kegiatan seperti biasa pembelajaran sebagaimana keadaan normal. 

Selain itu semangat semua guru dalam memperingati HUT kemerdekaan RI Ke 76. Antusias dan semangat guru mengalahkan pandemi Covid 19. Namun, kami tahu dan tetap mematuhi protokol kesehatan dalam berkegiatan pelaksanaan HUT RI KE-76.

Upacara Bersama Satuan Pendidikan di Kec. Rimbo Bujang SMPN 18, SDN 78, SDN 186, SDN 139 dan SDN 212

Menariknya kegiatan upacara di Kecamatan Rimbo Bujang, Desa Sapta Mulia di laksanakan bersama-sama beberapa satuan pendidikan wilayah tersebut yaitu; SMPN 18, SDN 78, SDN 186, SDN 139 dan SDN 212. Semua yang hadir semangat mengikuti dan mematuhi Protokol kesehatan covid 19.

Harapan Selanjutnya datang dari Kecamatan VII Koto disampaikan dari ZUNAIDAH, S.Pd.SD selaku Kepala satuan pendidikan SDN 020 / VIII Sungai Abang Kecamatan VII Koto yang menyampaikan bahwa Kita semua selaku pendidik akan selalu melakukan kegiatan pembelajaran seoptimal mungkin baik secara Daring maupun Luring. Sedangkan pada peringatan Hut RI ke 76 ini walaupun tidak bisa dilakukan bersama-sama dengan peserta didik. Kami tetap semangat dan mematuhi protokol kesehatan Covid 19. 

Foto Bersama guru di SDN 020 Sungai Abang Kecamatan VII Koto

Harapan penutup disampaikan dari kecamatan Muara Tabir dari AMIRUDDIN,S.Pd.I SDN 136/VIII OLAK KEMANG, Kec. Muara Tabir dengan dua harapan yang secara umum hampir sama yaitu pendidik dimasa pandemi bersama sama berharap dan berdoa agar pandemi cepat berlalu, agar pembelajaran tatap muka segera di lakukan kembali. Selanjutnya, semangat pendidik disini pun antusias dalam perayaan HUT RI ke 76 tahun 2021. Walaupun masih dalam masa pendemi semangat kami sama dalam merayakan HUT RI dengan cara sederhana.

Foto Pendidik SDN 136/VIII Olak Kemang, Kecamatan Muara Tabir

Semoga Pandemi Covid 19 berlalu dan perayaan HUT RI  di satuan pendidikan Kabupaten Tebo di masa yang akan datang semakin seru dan berwarna.


Diberdayakan oleh Blogger.